Satgas TMMD Kodim 0204/DS Sambut Baik Program Sejuta Akseptor

 


BANGUN PURBA - Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Nasional, Satgas TMMD ke-111 Kodim 0204/DS menyambut baik pelaksanaan pelayanan pemasangan sejuta akseptor KB untuk Kecamatan Bangun Purba.
Kegiatan yang berlangsung di Desa Batu Rata, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deli Serdang itu dihadiri perwakilan dari Dinas Kesehatan Deliserdang, perwakilan PKK Ny. Netty Manurung, perwakilan IBI Deliserdang Srilisna Murni, perwakilan Dinas P2KB Deliserdang Era Permatasari, ibu Danramil 19/BP Ny Ishak Iskandar dan perwakilan PPKBD Desa Baru Rata.
Perwakilan Dinas Kesehatan mengatakan gerakan sejuta akseptor ini bertujuan untuk mengurangi angka kehamilan yang tidak direncanakan.
"Gerakan sejuta akseptor pada Hari Keluarga Nasional ini diharapkan bisa menekan angka kehamilan yang tidak direncanakan pada masa pandemi covid-19 ini. Sehingga tidak sampai terjadi ledakan penduduk," ujaenya.
Sementara itu, Ny Ishak Iskandar mengatakan sangat mendukung program pemerintah untuk pengendalian pertambahan jumlah penduduk.
"Program ini juga akan disosialisasikan pada pelaksanaan TMMD Kodim 0204/DS karena termasuk salah satu program Bhakti TNI untuk membantu pemerintah dalam mengendalikan pertambahan jumlah penduduk," ujarnya. (Sumber: Kodim 0204/DS)

Turunkan Mobil Pintar, Kiat Satgas TMMD Kodim 0204/DS Bangkitkan Minat Baca Siswa di Masa Covid-19

 


Bangun Purba - Untuk meningkatkan minat baca siswa di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini,  Satgas TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS menghadirkan Mobil Pintar di wilayah sasaran fisik di Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Kamis (24/6/2021).

Mobil Pintar dari Disdik Pemkab DS ini diproyeksikan untuk mengatasi kendala belajar para siswa karena sekolah harus mematuhi imbauan pemerintah untuk menjalankan PPKM Skala Mikro dengan meniadakan belajar tatap muka.

Mobil pintar yang berfungsi sebagai perpustakaan itu berisi buku-buku pelajaran para siswa. Sehingga mereka bisa belajar melalui buku-buku yang ada di mobil pintar berdasarkan tingkatan kelasnya.

Penyuluh Dinas Pendidikan Deliserdang F Sinaga didampingi Danramil 19/BP Kapten Kav Ishak Iskandar, dan Kades Mabar, Hendra Damanik mengatakan, mobil pintar berfungsi untuk meningkatkan minat belajar para siswa di rumah.

"Kami berharap keberadaan mobil pintar di lokasi TMMD ini juga bisa memotivasi para siswa untuk giat belajar meski saat kegiatan belajar mengajar tatap muka ditiadakan," ujarnya.

Sementara itu Kades Mabar Hendra Damanik mengucapkan terima kasih kepada Satgas TMMD dan Dinas Pendidikan Deliserdang yang sudah menghadirkan mobil pintas. Sia berharap kehadiran mobil pintar itu bisa memotivasi para siswa untuk tetap tekum belajar di masa pandemi covid-19 ini.

Sementara itu Pawas TMMD yang juga Danramil 19/BP Kapten Kav Ishak Iskandar mengatakan, mobil pintar ini jadi bukti bahwa Satgas TMMD Kodim 0204/DS tidak hanya peduli dengan pembangunan fisik, tapi juga SDM.

*Sumber: Kodim 0204/DS

Istirahat saat makan siang, membantu Satgas TMMD Ke 111 Kodim 0204/DS dalam memulihkan tenaga dan stamina

 


 

BANGUN PURBA - Disekitar lokasi sasaran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke -111 Kodim 0204/Deli Serdang terdapat sebuah lokasi tanah berumput yang cukup rindang oleh pepohonan di Desa Mabar Kec.Bangun Purba

Lokasi tersebut merupakan tempat yang biasa digunakan warga dan Satgas TMMD untuk mensuplai tenaga yang terkuras. Waktu istirahat siang di gunakan untuk makan siang dengan menu yang sudah disiapkan oleh tim logistik TMMD.

Kebersamaan antara Satgas TMMD kelihatan sekali walaupun mereka berbeda satuan tetapi mereka menikmati makanan secara bersama-sama sambil berbincang-bincang.

Kapten Kav Ishak Iskandar Danramil 19/BP yang ikut berada dilokasi mengatakan, Istirahat saat makan siang ini sangat membantu kami dalam memulihkan tenaga dan stamina.

 Selain itu kita juga bisa sambil tukar fikiran bagaimana agar pekerjaaan TMMD ini dapat berjalan baik dan tepat waktu, Kamis (24/6/2021).

"Kehadiran anggota Satgas TMMD  Ke-111 Kodim 0204/DS memang benar-benar membantu warga masyarakat dalam hal pembangunan, tujuannya adalah terciptanya kemanunggalan TNI bersama Rakyat,”ungkap Kapten Kav Ishak Iskandar.

*Sumber Kodim 0204/DS

Cerdaskan Warga, Satgas TMMD Kodim 0204/DS dan Disdik Kerahkan Mobil Pintar

 


BANGUN PURBA - Pandemi covid-19 membuat kegiatan belajar mengajar para siswa menjadi terkendala. Pasalnya, sekolah harus mematuhi imbauan pemerintah untuk mematuhi PPKM Skala Mikro dengan meniadakan belajar tatap muka.
Untuk mengantisipasi agar para siswa tidak ketinggalan mata pelajaran, Satgas TMMD ke-111 Kodim 0204/DS dan Dinas Pendidikan Kabupaten Deliserdang mengerahkan mobil pintar.
Mobil pintar yang berfungsi sebagai perpustakaan itu berisi buku-buku pelajaran para siswa. Sehingga mereka bisa belajar melalui buku-buku yang ada di mobil pintar berdasarkan tingkatan kelasnya.
Penyuluh Dinas Pendidikan Deliserdang F Siinaga didampingi Danramil 19/BP Kapten Kav Ishak Iskandar, dan Kades Mabar, Hendra Damanik mengatakan, mobil pintar berfungsi untuk meningkatkan minat belajar para siswa di rumah.
"Kami berharap keberadaan mobil pintar di lokasi TMMD ini juga bisa memotivasi para siswa untuk giat belajar meski saat kegiatan belajar mengajar tatap muka ditiadakan," ujarnya.
Sementara itu Kades Mabar Hendra Damanik mengucapkan terima kasih kepada Satgas TMMD dan Dinas Pendidikan Deliserdang yang sudah menghadirkan mobil pintas. Sia berharap kehadiran mobil pintar itu bisa memotivasi para siswa untuk tetap tekum belajar di masa pandemi covid-19 ini.
Sementara itu Pawas TMMD yang juga Danramil 19/BP Kapten Kav Ishak Iskandar mengatakan, mobil pintar ini jadi bukti bahwa Satgas TMMD Kodim 0204/DS tidak hanya peduli dengan pembangunan fisik, tapi juga SDM. (Sumber: Kodim 0204/DS)

Komandan SSK TMMD Kodim 0204/DS Apresiasi Bantuan Warga di Lokasi

 


Bangun Purba - Niat tulus warga untuk terus membantu Satgas TMMD Kodim 0204/DS dalam pengerjaan sasaran fisik, mendapat apresiasi Komandan SSK, Kapten Kav Ishak Iskandar.

"Luar biasa warga dari Dusun VII dan VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang ini. Mereka terus ikut membantu personel Satgas yang bekerja di lapangan," ucap Kapten Ishak, Kamis (24/6/2021).

Saat itu, Kapten Ishak tengah mengontrol pekerjaan finishing badan jalan sepanjang 3.839 meter yang telah selesai diperkeras dengan sirtu.

Pekerjaan finishing yang dilakukan adalah dengan menyusun batu-batu koral di kiri-kanan badan jalan.

"Ini agar jalan yang telah diperkeras dengan sirtu menjadi lebih indah dan rapi," ucap Danramil 19/Bangun Purba itu lagi.  

Sampai hari ke-10 paska pembukaan TMMD pada Selasa, 15 Juni 2021 lalu, progres perkerasan badan jalan sepanjang 3.839 meter itu sudah mencapai kisaran 50 persen.

Persentase pekerjaan akan terus dipacu dengan memanfaatkan cuaca cerah di setiap harinya.

"Saat tidak hujan, kita kebut progres perkerasan badan jalan menggunakan sirtu dengan ikut menurunkan alat berat Bulldozer," pungkas Kapten Ishak.  

*Sumber: Kodim 0204/DS

Warga Kian Semangat Benahi Jalan TMMD Kodim 0204/D

 


Bangun Purba - Tak mau kepalang tanggung, warga Dusun VII dan VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, terus ikut bergotong royong merampungkan badan jalan sepanjang 3.839 meter yang telah dibuka Satgas TMMD Kodim 0204/DS.

Setelah badan jalan selesai diperkeras dengan sirtu, warga langsung menyerbu ke lokasi untuk melakukan pembenahan.

"Jalan yang dibuka inikan untuk warga di dusun ini. Makanya kami ikut membantu agar pekerjaan cepat selesai," kata Miskun Purba, salah seorang warga Dusun VIII dari lokasi, Kamis (24/6/2021).  

Sementara, Komandan SSK TMMD Kodim 0204/DS, Kapten Kav Ishak Iskandar mengaku salut dan bangga dengan niat tulus warga yang terus ikut membantu Satgas TMMD Kodim 0204/DS dalam perampungan pengerjaan sasaran fisik.

"Luar biasa warga dari Dusun VII dan VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang ini. Mereka terus ikut membantu personel Satgas yang bekerja di lapangan," ucap Kapten Ishak.

Saat itu, Kapten Ishak tengah mengontrol pekerjaan finishing badan jalan sepanjang 3.839 meter yang telah selesai diperkeras dengan sirtu.

Pekerjaan finishing yang dilakukan adalah dengan menyusun batu-batu koral di kiri-kanan badan jalan.

"Ini agar jalan yang telah diperkeras dengan sirtu menjadi lebih indah dan rapi," ucap Danramil 19/Bangun Purba itu lagi.  

Sampai hari ke-10 paska pembukaan TMMD pada Selasa, 15 Juni 2021 lalu, progres perkerasan badan jalan sepanjang 3.839 meter itu sudah mencapai kisaran 50 persen.

Persentase pekerjaan akan terus dipacu dengan memanfaatkan cuaca cerah di setiap harinya.

"Saat tidak hujan, kita kebut progres perkerasan badan jalan menggunakan sirtu dengan ikut menurunkan alat berat Bulldozer," pungkas Kapten Ishak.  

*Sumber: Kodim 0204/DS

Selesai Diperkeras, Warga Masih Ikut Percantik Jalan TMMD Kodim 0204/DS

 


Bangun Purba - Sejumlah warga dari Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, terlihat semakin semangat membenahi jalan TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS bersama personel Satgas.

Hal ini mendapat apresiasi Komandan SSK Satgas TMMD Kodim 0204/DS, Kapten Kav Ishak Iskandar yang ikut turun ke lokasi perkerasan badan jalan sepanjang 3.839 meter itu, Kamis (24/6/2021).

"Terima kasih kepada bapak-bapak semua yang sampai hari ini masih ikut membantu Satgas, bahkan semakin semangat," kata Kapten Ishak.

Dijelaskan Danramil 19/Bangun Purba itu, saat ini personel Satgas bersama warga melakukan pembenahan badan jalan dengan menyusun batu koral di kiri-kanan badan jalan.

"Setelah selesai diperkeras dengan sirtu, badan jalan ini dirapikan dengan menyusun batu-batu koral di bagian kiri-kanannya," terang Kapten Ishak.

Kegiatan berlangsung dalam suasana ceria, karena diselengi dengan gelak dan canda di antara mereka, sehingga pekerjaan menjadi tidak membosankan.

*Sumber: Kodim 0204/DS