Serka Alunto melaksanakan kegiatan Serbuan teritorial "Kamis Tagama" Program Koramil 19/BP yaitu melaksanakan kegiatan pendampingan pembuatan Drainase /Saluran Air bersama Masyarakat dusun 3(tiga) desa Damak Maleho kecamatan Bangun Purba.
Kegiatan tersebut bertujuan agar genangan air yg meluap paska musim hujan bisa mengalir dengan lancar.
Babinsa itu dalam melaksanakan karya bakti pembuatan saluran air. ”Tujuannya menggunakan alat berat bego agar bisa cepat selesai, karena bulan ini intensitas hujan cukup tinggi. Sehingga bila air bisa mengalir di saluran air akan lebih baik jika menggenangi jalan atau pekarangan di rumah warga,” jelasnya.Ia berharap semua saluran air di wilayah Desa Damak Maleho kecamatan Bangun Purba. menjadi lancar dan bersih. ”Di samping untuk memperlancar aliran air, juga untuk kelancaran lahan pertanian di wilayah Kecamatan Kedung,” papar Serda Imran Supian.
Danramil 19/BP Kapten Kav Ishkak mengatakan, kegiatan karya bakti seperti ini sebagai bentuk upaya bersama TNI dan masyarakat. Sehingga terjalin saling membantu dan bergotong royong antara TNI dan warga.
”Kami terus berupaya menjaga kekompakan dan keharmonisan antara muspika dan komponen masyarakat lainya. Dengan harapan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat yang selama ini berjalan dengan baik agar lebih harmonis dan lestari,” terangnya.
No comments:
Post a Comment