Dalam rangka melaksanakan kegiatan Jumat Bersih, Babinsa Koramil 07/PB jajaran Kodim 0204/DS Serda Dedi Irawadi membersihkan masjid Al Huda di desa Kampung Tempel, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (30/10/2020).
Kegiatan ini untuk memberikan kenyamanan kepada umat muslim saat melaksanakan kegiatan sholat Jumat berjamaah. Selain itu, melalui kegiatan ini menjadi bukti bahwa TNI AD akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat."Kegiatan ini merupakan implementasi dari kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kami ingin selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk ikut menjawab dan menyelesaikan semua permasalahan yang terjadi," ujarnya.
Untuk itu, Serda Dedi Irawadi juga mengimbau masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan sebagai satu-satunya cara mencegah penyebaran covid-19.
No comments:
Post a Comment