Babinsa Koramil 16/DMS Bersama Karyawan Cek Alat Damkar

    



Sertu.Se.sirait melaksanakan giat tagana dgn mengajak karyawan kebun socfindo melaksanakan pengecekan alat racun api mengantisipasi apabila terjadi kebakaran di pabrik.
Desa : Aras panjang Kec.Dolok masihul.
Sebagai alat pemadam api darurat yang hanya boleh digunakan dalam situasi mendesak, APAR hendaknya selalu dijaga dan dipantau atau dicek secara berkala demi memastikan bahwa APAR tersebut memiliki kondisi prima sehingga selalu siap siaga kapan pun dibutuhkan. Pada umumnya, pengecekan APAR dapat dilakukan per jangka waktu 1 bulan, per 3 bulan, bahkan hingga per 6 bulan sekali.
Cara Mengecek Alat Pemadam Api Ringan pada umumnya bertujuan untuk memeriksa kondisi APAR apakah masih dalam keadaan yang layak dan aman atau justru harus segera diadakan perawatan atau servis hingga penggantian dengan APAR yang baru. Cara mengecek APAR sendiri pada umumnya berkaitan dengan berbagai faktor dan penilaian yang meliputi pengecekan pada label yang memuat historis mengenai tanggal pengisian ulang APAR yang dapat memberikan kita informasi berupa waktu pengisian ulang terakhir kali muatan di dalam tabung APAR, pengecekan berat dan isi muatan di dalam tabung, apabila tidak memenuhi syarat harap dilakukan pengisian ulang karena pengisian ulang muatan pada tabung APAR pada umumnya harus dilakukan dalam rentang waktu setiap 1 hingga 2 tahun sekali.Terang babinsa

No comments:

Post a Comment