Terapkan Disiplin Aturan Protokol Kesehatan, Babinsa Koramil 07/PB Kodim 0204/DS Laksanakan Pengawasan di SPBU



  Dalam upaya untuk mencegah dan memutuskan mata rantai penularan wabah covid 19 di wilayah binaannya, berbagai lokasi telah dipantau oleh Koramil 07/PB Kodim 0204/DS  melalui jajarannya terutama para Babinsa untuk memberi penyuluhan dan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya dan cara mengatasi wabah tersebut.


Seperti yang telah dilaksanakan Serda Paeri Handoko salah satu Babinsa Koramil 07/PB  yang bertugas di SPBU Perbaungan Kec. Perbaungan Kab. Serdang Bedagai

"Diminta kepada warga wajib memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan guna  mencegah penyebaran covid 19/virus korona di wilayah binaan,"himbau Babinsa

Lebih lanjut Babinsa mengatakan bahwa untuk lokasi pengawasan yang dilakukannya  yakni disalah satu SPBU yang ada di wilayah binaannya.

"SPBU merupakan salah satu tempat keramian yang banyak didatangi warga, jadi tempat ini merupakan prioritas kita dalam melakukan pengawasan dan menyampaiakan himbauan guna mencegah penularan wabah corona ini di wilayah Koramil 07/PB," tutur Babinsa. 

No comments:

Post a Comment