Rabu Bersinar, Babinsa Kodim 0204/DS Sosialisasikan Bahaya Narkoba ke Siswa YPAK Dolok Merawan

 









Dalam rangka melaksanakan program serbuan teritorial R
abu Bersinar, personel Babinsa Koramil 14/DMR jajaran Kodim 0204/DS Serda Marlen Sinaga memberikan arahan kepada siswa SMP YPAK Dolok Merawan agar menjauhi narkoba.

Kepada para siswa, Serda Marlen Sinaga mengatakan saat ini narkoba sudah menjadi musuh nomor satu bangsa Indonesia. Pasalnya, barang haram ini tidak saja merusak fisik, tapi juga merusak jaringan otak, sehingga penggunanya tidak lagi bisa berfikir secara normal.

Ironinya, lanjut Serda Marlen, sasaran peredarannya saat ini lebih banyak ditujukan kepada para siswa sebagao generasi penerus bangsa. "Inilah alasan mengapa narkoba dijadikan musuh nomor satu bangsa, karena sangat merusak dan mengancam generasi muda," ujarnya.

Untuk itu Serda Marlen Sinaga berharap para siswa tidak saja menjaga diri dari pengaruh narkoba, tapi juga lingkungan sekitar. "Jika menemukan indikasi penggunaan maupun peredaran narkoba di sekolah maupun lingkungan tempat tinggal, segera laporkan ke pihak berwenang agar bisa diambil tindakan sesuai dengan hukum yang berlaku," ujarnya.

Melalui kesempatan tersebut, ia juga mensosialisasikan dan mengajak para siswa untuk mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik.

No comments:

Post a Comment