Bakti Sosial Koramil Sunggal, Kasi Sembako Warga Kurang Mampu
Babinsa Koramil Sunggal Monitoring Panen Padi Warga Serbajadi

Hindari Warga Binaan dari Banjir, Babinsa Kodim 0204/DS Gelar Gotong Royong di Sungga
Untuk menghindari warga binaan dari banjir, Babinsa Koramil 01/SGL Kodim 0204/DS Serka Almuksid melaksanakan kegiatan gotong royong di Jalan Pulorejo, Dusun VII, Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang,
Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Jumat Bersih ini dilaksanakan dengan membersihkan parit di kiri dan kanan badan jalan.
Selama ini kondisi parit banyak dikeluhkan warga karena dipenuhi sampah dan sedimen serta tumbuhan liar. Akibatnya jika turun hujan, air tidak dapat mengalir dan meluap ke badan jalan, bahkan hingga ke pemukiman warga.
"Untuk mengatasi hal itu, kita bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan parit di kiri dan kanan badan jalan dengan harapan bisa menghindari banjir saat hujan turun," ujarnya.
Komitmen Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Kodim 0204/DS Monitoring Panen Petani Sunggal
Babinsa Koramil 01/SGL Kodim 0204/DS Serka Jazim melakukan pendampingan petani memanen padi di Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal Kabupaten Deliserdang, Rabu.
Panen dilakukan di lahan seluas 3 hektar milik Kelompok Tani Bengawan menggunakan mesin odong-odong untuk mengurangi tenaga manusia dan menghemat ongkos panen.
Hasil panen gabah kering dari lahan seluas 3 hektar itu menghasilkan 15 ton dan dijual seharga Rp 6.500/ kg. Harga tersebut merujuk dari harga eceran gabah yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
Di tempat terpisah Dandim 0204/DS Letkol Inf Alex Sandri, S.Hub,Int,M.H.I melalui Danramil 01/SGL menjelaskan, panen padi di Desa Medan Krio sudah maksimal berkat pendampingan yang dilakukan Babinsa dan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL).
Dandim juga memberikan apresiasi kepada para Babinsa jajarannya yang terus berkomitmen untuk membantu percepatan program Ketahanan Pangan yang sudah dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.
Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Bengawan di Desa Medan Krio mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang terus melakukan pendampingan dan monitoring mulai dari proses pengolahan lahan, penanaman, pemeliharaan hingga panen.
"Pendampingan dan monitoring ini sangat kami butuhkan, agar setiap kendala yang terjadi bisa dicarikan jalan keluarnya. Selain itu harga gabah juga tetap terjaga," ujarnya.
Kodim 0204/DS Gelar Patroli Motoris Malam Ramadhan di Wilayah Sunggal
Kodim 0204/Deli Serdang menggelar patroli motoris malam Ramadhan di wilayah Koramil 0204-01/Sunggal, Kabupaten Deli Serdang. Patroli berlangsung hingga Minggu dini hari (2/3/2025) pukul 01.00 WIB, dengan menyasar lokasi-lokasi rawan begal dan aktivitas genk motor.
Babinsa Kodim DS Laksanakan Sabtu ‘Simpatik’ di Desa SM Diski
Personil Babinsa Koramil 0204-01/Sunggal, Serka Agus Hermawan melaksanakan kegiatan Sabtu ‘Simpatik’ dengan melakukan kunjungan silaturahmi dan menyerahkan sembako berupa beras 5 Kg dan satu papan telur ayam.
“Hari ini telah melaksanakan kegiatan Sabtu ‘Simpatik’ dan menyerahkan paket sembako kepada Khoerudin (75) warga Dusun Vl, Desa SM Diski, Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang,” ucap Serka Agus.
Dikatakan Agus ini merupakan kegiatan rutinitas setiap pekannya. Dengan bantuan ini dapat mengurangi kebutuhan dalam memenuhi kebutuhan sembako.
Senada dengan itu, Khoerudin mengucapkan terimakasih atas bantuan dan kunjungan Pak Babinsa Kodim DS ke rumah saya.
Serka Almuksid Babinsa Koramil Sunggal Ajak Warga Gotong Royong
![]() |
Giat Jum At Bersih |
Sumbang Sembako, Koramil Sunggal Kodim 0204 DS Peduli Warga Kurang Mampu di Deli Serdang
Kepedulian Sosial terus ditingkatkan Personel TNI Babinsa Koramil 01 Sunggal jajaran Kodim 0204 DS dalam menjalin komunikasi dengan masyarakat di wilayah lingkungan binaannya.
Seperti yang dilakukan oleh personel TNI Babinsa Koramil Sunggal saat menjalankan kegiatan Sabtu Simpatik dengan membantu masyarakat yang kurang mampu untuk sedikit meringankan beban ekonomi, Sabtu,
Babinsa Koramil 01 Sunggal, Pelda Suyanto melaksanakan giat Sabtu Simpatik dengan memberikan bantuan sembako berupa beras 5 kg, telur ayam, indomie dan minyak goreng kepada ibu Marsinah (61) Warga Jalan Pala Gang Anggrek Dusun 3A Desa Sei mencirin Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang.
Pelda Suyanto mendatangi warga kurang mampu tersebut kerumahnya dan memberikan bantuan sembako dengan niat dapat mengurangi beban ekonominya.
“Ini kepedulian sosial kita sebagai TNI yang dekat dengan rakyat. Tujuan apa yang di berikan semoga dapat bermanfaat untuk keluarga warga tersebut dan sedikit mengurangi beban ekonomi mereka,” ujar Pelda Suyanto.
Sementara itu, Marsinah yang tak menyangka mendapat bantuan sembako tampak sangat gembira. Ia berulang kali mengucapkan terimakasih pada Pelda Suyanto atas kepeduliannya memberikan bantuan yang memang mereka butuhkan.
Babinsa Sunggal dan Ormas PP Bersinergi Wujudkan Keamanan Lingkungan di Sei Mencirim
Babinsa Koramil 0204-01/Sunggal, Kodim 0204/Deli Serdang, Sertu Indra Susanto, melaksanakan kegiatan "Minggu Harmonis" bersama organisasi massa Pemuda Pancasila di Dusun VI, Desa Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Minggu .
Dukung Ketahanan Pangan, Koramil Sunggal Bantu Panen Padi Petani Medan Krio
![]() |
Panen Padi |
Koramil Sunggal Hadiri Musrenbang Kabupaten Deli Serdang Tahun 2025
![]() |
Musrembang Kecamatan Sunggal |
Babinsa Sunggal Dampingi Petani Pujimulio untuk Wujudkan Ketahanan Pangan
Babinsa Koramil Sunggal Hadiri Musrembang Desa Telaga Sari
Untuk Bidang Pertanian pembangunan Irigasi Dam 4 sayap kiri sepanjang 2000 meter dan pengadaan Alat - alat Pertanian. Untuk Bidang pendidikan ada pembangunan Paving Blok Halaman SDN 105268, Pagar SDN 105268 serta Parit SDN 105268.
Giat Sabtu Simpatik, Babinsa Koramil Sunggal Sumbang Sembako Warga Kurang Mampu
![]() |
Pelda Suyanto Memberikan Sembako |
Serka Almuksid Laksanakan Jumat ‘Bersih’ di Dusun VII
Bersama Perangkat Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Babinsa Koramil 0204-01/Sunggal Serka Almuksid melaksanakan kegiatan gotong royong yang berlangsung di kawasan Jalan Dusun VII, Jumat
Ini merupakan kegiatan bagian dari serbuan teritorial Jumat ‘Bersih’, sehingga ini kebiasaan setiap pekannya untuk bersih-bersih terutama mengecek saluran parit atau drainase.
Selain itu juga membersihkan rumput liar dan sampah yang dibuang sembarangan tempat langsung dibersihkan.
Di sela-sela kegiatan, Serka Almuksid mengapresiasi warg dalam kegiatan gotong royong pada Jumat ‘bersih”.
Harapannya marilah bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan sehingga lebih asri dan nyaman.
Kodim 0204/DS Turunkan Patroli Anti Begal di Wilayah Kecamatan Sunggal
Kodim 0204/Deli Serdang menurunkan tim patroli motoris di wilayah Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang pada Minggu (5/1/2025) dini hari. Patroli yang dimulai sejak Sabtu (4/1/2025) malam, bertujuan untuk mencegah aksi begal, geng motor dan tawuran antarkelompok.
Koramil Sunggal Tablig Akbar Bersama Warga Tanjung Gusta
Serbuan teritorial Koramil 01 Sunggal jajaran Kodim 0204 DS melakukan Komunikasi Masyarakat ( Komsos) dengan mengikuti kegiatan tablig Akbar bersama masyarakat di Dusun VI, Desa Tanjung Gusta, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang. Minggu 5/1/2025 pagi.
Acara diawali dengan kegiatan Sholat Subuh berjamaah lalu dilanjutkan dengan penyantunan anak yatim dan duafa serta Tablik akbar di masjid Al Mukhlisin dusun VI Desa Tanjung Gusta.
Mewakili Danramil Sunggal, Sertu Sujito Babinsa Desa Tanjung Gusta menghadiri undangan Sholat Subuh berjamaah, penyantunan anak yatim dan duafa serta Tablik akbar yang diadakan oleh kepala Desa Tanjung Gusta di masjid Al Mukhlisin Jln. Banten baru dusun VI Desa Tanjung Gusta Kecamatan Sunggal.
Hadir dalam kegiatan Kades Tanjung Gusta Kawibowo, penceramah DR. M. Ismail Syah Sembiring ME, MA, Sertu Sujito Babinsa Koramil 01/SGL Desa Tanjung Gusta, Ketua panitia Zulpan Efendi S.pd.I, MA, BKM masjid Al Mukhlisin serta para warga jemaah masjid sekitar 200 orang.
” Selain Sholat subuh bersama, acara juga diisi dengan pemberian bantuan sosial pada anak yatim serta kaum duafa sebagai bentuk sedekah dan berbagi,” ujar Sertu Sujito.
Kegiatan berlangsung antusias, aman dan lancar hingga selesai.
4 Kios di Pajak Rebo Ludes Terbakar Diawal 2025
Empat unit Kios di Pajak Rebo Jalan Johar Dusun III Desa Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang, Rabu (01/01/25) pagi ludes terbakar.
Kejadian kebakaran diawal Tahun 2025 ini, menyebabkan empat kios milik H Jafaruddin tersebut hanya tersisa puing-puing bangunannya saja.
Sebagaimana informasi yang diperoleh, warga bersama Kadus III Hidayat seusai sholat subuh di Masjid dikagetkan dengan kepulan asap dari kawasan Pajak (Pasar sebutan orang Medan), melihat itu warga langsung berusaha memadamkan api dari bangunan kios semi permanen di Pajak Rebo tersebut.
Bahkan, Kadus III Hidayat langsung menghubungi Babinsa Koramil Sunggal Sertu Indra Susanto untuk memanggil petugas pemadam kebakaran.
Meski petugas pemadam kebakaran dan warga berhasil memadamkan api namun kondisi keempat kios tinggal puing-puing akibat kebakaran tersebut.
Saat ini petugas sedang menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran, untuk kerugian mencapai puluhan juta rupiah.
Sinergi Ketahanan Pangan, Babinsa Sunggal Dampingi Petani Olah Lahan
Babinsa Koramil 0204-01/Sunggal, Kodim 0204/Deli Serdang, Sertu Irwansyah mendampingi petani mengolah lahan di Dusun IV, Desa Serba Jadi, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang,
Pendampingan dalam rangka serbuan teritorial Koramil 0204-01/Sunggal ini juga bertujuan untuk mensinergikan pelaksanaan program ketahanan pangan menuju swasembada, sekaligus sebagai upaya membantu petani meningkatkan pendapatannya.
Dalam kegiatan ini, Sertu Irwansyah membantu petani memberikan pupuk pada lahan yang akan ditanami jagung. “Pendampingan ini terus kita lakukan pada setiap tahap usaha pertanian, mulai dari penyiapan lahan, masa tanam, hingga panen,” ucap Sertu Irwansyah.
Selain itu, pendampingan ini juga untuk memotivasi dan meningkatkan semangat petani dalam mengelola pertanian, termasuk membantu mengatasi masalah yang dihadapi petani, seperti kekeringan dan pasokan pupuk.
Sementara itu, Sugianto, petani jagung yang menerima pendampingan, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, Sertu Irwansyah, yang sudah familiar di desanya.
“Pak Irwansyah sudah sering melakukan kegiatan seperti ini bersama petani. Makanya, kami sangat mengapresiasi atas kepeduliannya, dan semoga kami bisa mendukung program ketahanan pangan dan swasembada,” ungkapnya.
Sinergi Koramil Sunggal Bersama Forkopimca Gelar Bedah Rumah Penarik Becak di Medan Krio

Koramil 0204-01/Sunggal, Kodim 0204/Deli Serdang, bersinergi dengan Forkopimca untuk melakukan bedah rumah milik penarik becak di Jl. Kenduri, Dusun VIII, Medan Krio, Sunggal, Deli Serdang, Jumat (20/12/2024).