Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, diwakili Kasdim, Mayor Czi TM Panjaitan, SH, ikut memeriahkan acara perayaan menyambut HUT Ke-78 Kemerdekaan RI TA 2023 di Wilayah Kabupaten Deliserdang, Kamis (10/8/2023).
Acara yang dikemas dalam berbagai kegiatan lomba, dibuka secara resmi oleh Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan di Alun Alun Pemkab Deliserdang Jalan Tanjung Garbus, Desa Tanjung Garbus I, Kecamatan Lubuk Pakam.
Dalam sambutannya, Bupati H Ashari Tambunan perayaan menyambut HUT Kemerdekaan RI ini sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT/Tuhan Yang Maha Esa atas berkah dan rahmad, sehingga bangsa Indonesia khususnya di Kabupaten Deliserdang hidup di alam kemerdekaan.
Rangkaian kegiatan diawali pelepasan gerak jalan beregu oleh Bupati Deliserdang didampingi Kasdim 0204/DS dan unsur Forkopimda lainnya.
Gerak jalan beregu ini diikuti 155 regu yang terbagi dalam kelompok pelajar dan kelompok OPD Pemkab Deliserdang.
Adapun rute lomba gerak jalan ini diawali garis start dari Alun Alun Pemkab Deliserdang melintasi Jln Karya Jasa, Jln Tirta Deli, Jln Sibolangit, Jln Labuhan Deli, Jln Keramat, Jln Medan-Lubuk Pakam, dan finish di Alun Alun Pemkab Deliserdang.
Pembagian 10 Ribu Bendera
Selesai melakukan senam bersama para peserta gerak jalan beregu, Bupati bersama Kasdim dan unsur Forkopimda Deliserdang lainnya melanjutkan acara penyerahan 10 ribu Bendera Merah-Putih.
Penyerahan bendera secara simbolis dilakukan oleh Bupati kepada Camat untuk selanjutnya disebarkan ke seluruh warga di wilayah kecamatan.
Selesai pembagian bendera, Bupati bersama rombongan juga meninjau kegiatan perlombaan lainnya. Seperti tarik tambang, lari goni, trompa dan guli dalam sendok.
Tampak hadir di acara, antara lain Wakil Bupati Deliserdang, HM Ali Yusuf Siregar, Sekda, H Timur Tumanggor, SSos, MAP, Kapolresta DS diwakili Kasat Sabhara, Kompol B Panjaitan, Wakil Ketua DPRD, Nusantara Tarigan Silangit, para Asisten dan Pimpinan OPD Pemkab Deliserdang, para camat, serta Danramil 0204-06/Lubuk Pakam, Kapten Inf Poniman.