Mengantisipasi bencana longsor di musim penghujan saat ini, Babinsa Koramil 21/Tiga Juhar jajaran Kodim 0204/DS, Sertu Sunar mengajak warga memperbaiki tanggul tebing di bahu jalan Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deliserdang, Jumat (9/10/2020).
Dalam rangkaian kegiatan Jumat Bersih ini, Sertu Sunar tidak saja menanamkan semangat gotong royong kepada warga di desa binaanya, tetapi juga memotivasi untuk tidak lengah menjaga kesehatan dengan senantiasa menjalankan disiplin Protokol Kesehatan Covid-19 dalam kesehariannya.
“Di saat ini, tidak saja bahaya longsor karena tingginya curah hujan yang mengancam, bahkan yang lebih berbahaya lagi adalah ancaman Virus Corona yang sampai kini masih mewabah. Karenanya, warga diharapkan tidak kendor apalagi menganggap sepele imbauan mentaati Protokol Kesehatan Covid-19 itu,” ucap Sertu Sunar.
Sambil bercanda dan senda gurau agar pekerjaan menyusun batu koral buat penahan tebing tidak longsor, Sertu Sunar menerangkan bahwa kepatuhan dalam menjalankan Protokol Kesehatan Covid-19 tidak saja menyelamatkan diri sendiri dari bahaya Virus Corona, tetapi juga anak, istri dan orang terdekat lainnya di rumah.
“Oleh sebab itu, mari jadikan langkah-langkah Protokol Kesehatan Covid-19 ini sebagai kebiasaan baru dan menjadikannya kebutuhan demi keselamatan dan keamanan bersama,” pungkas Sertu Sunar.
No comments:
Post a Comment