Sinergi untuk Negeri, Babinsa Kodim 0204/DS dan Bhabinkamtibmas Kompak Edukasikan Wasbang Cegah Covid-19




  Momentum peringatan HUT ke-75 TNI Tahun 2020 yang mengangkat tema “Sinergi untuk Negeri” menjadi simpul perekat kebersamaan Babinsa jajaran Kodim 0204/DS dengan anggota Polri.

Hal ini terlihat dari pelaksanaan kegiatan Senin Kebangsaan Babinsa Koramil 13/Tebingtinggi, Kodim 0204/DS, Serka Surianto bersama Bhabinkamtibmas di Kelurahan Tanjung Marulak, Kecamatan Rambutan, Kota Tebingtinggi, Senin (5/10/2020).

Dalam kegiatan Senin Kebangsaan ini, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas terlihat kompak dan saling mengisi satu sama lain dalam memberikan edukasi pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19) kepada sejumlah pelajar di wilayah setempat.

“Mematuhi anjuran Protokol Kesehatan yang dikeluarkan pemerintah merupakan bagian dari Cinta Tanah Air dan Bela Negara. Karenanya, para pelajar sebagai generasi muda penerus masa depan bangsa, harus menjadi pelopor bagi dirinya dan lingkungannya, sehingga penyebaran Virus Corona ini dapat ditekan seminimal mungkin hingga hilang sama sekali dari bumi Indonesia,” tegas Serka Surianto.

Di kesempatan yang sama, Serka Surianto juga mengimbau para pelajar untuk membatasi aktivitas di luar rumah, serta selalu memakai masker jika harus keluar rumah, menjaga jarak, tidak berkerumun dan rajin mencuci tangan pakai sabun.

“Semua langkah-langkah Protokol Kesehatan ini untuk keselamatan dan keamanan bersama. Oleh sebab itu, mari kita jadikan semua anjuran pemerintah ini sebagai kebiasaan baru dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. 

No comments:

Post a Comment