Babinsa Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS Himbau Siswa Siswi SMP N 3 Tahuna Tentang Bahaya Narkoba





 Babinsa Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS , Serda Anthonytan Malau memberikan sosialisasi dan arahan tentang bahaya penggunaan narkoba di SMA Neg 1 kec.Sibolangit Kab.Deliserdang


Sosialisasi yang di berikan Babinsa ini, dilakukan agar para siswa siswi  SMA Neg 1 mengerti dan memahami tetang bahaya narkoba sehingga mereka tidak terjebak dalam penggunaan maupun menjadi pengedar. Maraknya peredaran narkoba saat ini menjadi kekuatiran akan rusaknya generasi bangsa ini, sosialisasi ini dilakukan di dalam kelas, para siswa sangat antusias menyimak setiap arahan yang disampaikan oleh Babinsa.

"Di sini saya mensosialisasikan bahaya narkoba kepada para siswa  SMA Neg 1, agar mereka terhindar dari segala jenis bentuk narkoba. Karena selaian efek buruk terhadap kesehatan, juga akan mempengaruhi pelajar ke tindak kriminalitas, dan tentunya hukuman bagi setiap yang terlibat dalam peredaran narkoba seperti pemakai, pengedar, bandar bahkan para produsen narkoba itu sendiri tidak main-main. Karena pemerintah sudah menyatakan perang dengan narkoba," kata Babinsa  Serda Anthonytan Malau.

No comments:

Post a Comment