Babinsa Kodim 0204/DS Lancarkan Kampanye PPKM Secara Door to Door

 


Sosialisasi pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro yang tujuannya untuk mencegah penyebarluasan Virus Corona, terus dilakukan Babinsa di jajaran Kodim 0204/Deliserdang.

Salah satunya dengan melakukan imbauan dan ajakan secara door to door seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 23/Beringin, Sertu Budianto di Dusun III, Desa Serdang, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Jumat (7/5/2021).

Dalam kegiatan ini, Sertu Budianto mengajak perangkat desa untuk ikut membantu pelaksanaan sosialisasi PPKM Skala Mikro kepada warga. Antara lain tetap mematuhi imbauan pemerintah dalam pelaksanaan disiplin Protokol Kesehatan 5M, serta tidak melakukan mudik untuk merayakan Idul Fitri di kampung halaman.

“Kegiatan sosialisasi PPKM ini tidak mesti dengan melakukan patroli ke pusat keramaian. Ke rumah-rumah atau warung milik warga juga bisa, sehingga pelaksanaan secara door to door ini diharapkan juga ikut membangun kesadaran warga untuk bersama-sama melakukan pencegahan penularan Virus Corona,” terang Sertu Budianto. 

No comments:

Post a Comment