Hari Libur, Babinsa Laksanakan PPKM dan Penyemprotan Disinfektan di Desa PLB



Saat hari libur, Personil Babinsa Koramil 23/Beringin, Kodim DS, Kopral Satu Zulpan melaksanakan kegiatan Penanganan Covid19 dan PPKM Skala Mikro serta penyemprotan Disinfektan di Masjid Mutmainnah Dusun l, Desa Pantai Labu Baru (PLB), Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Rabu (26/05/21).

Menurut Zulpan kegiatan penyemprotan guna mencegah penularan Covid19, selain itu diimbau kepada warga agar senantiasa memakai masker saat berada diareal masjid.

Begitu juga kepada warga agar senantiasa melaksanakan adaptasi kebiasaan baru (akb) dengan menerapkan 5M.

Adapun yang dimaksud diantaranya memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Dalam upaya mengurangi mobilitas tentunya kepada para pedagang diminta agar penjual makanan dan minuman membuka usaha tidak melewati batas waktu yang ditentukan oleh pemerintah setempat.

Hal ini bertujuan agar tak tertular dan menularkan virus yang sudah terinfeksi kepada diri sendiri yang tanpa sengaja berintegrasi dengan keluarga dan masyarakat disekitar sehingga menular virus tersebut.

“Marilah kita sama menjaga diri sendiri, keluarga dan warga sekitar agar terhindar dari Covid19,” ajaknya. 

No comments:

Post a Comment