Sabtu Simpati, Babinsa Koramil 0204-09/TM Bagikan Masker Cegah Covid-19


 
Gerakan pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19) tak pernah berhenti dilakukan Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-09/Teluk Mengkudu, Serda Jamaluddin di Desa Pekan Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai.
Dalam kegiatan Sabtu Simpati kali ini, Serda Jamaluddin membagikan masker gratis kepada pengguna lalu lintas di jalan utama Desa Pekan Sialang Buah.
“Tujuan pembagian masker gratis ini tak lain untuk membangun kesadaran warga secara mandiri dalam menjalankan disiplin Protokol Kesehatan. Karana, salah satu cara paling efektif mencegah penularan dan penyebaran Virus Corona adalah dengan memakai masker saat beraktivitas di luar rumah atau di tempat keramaian,” terang Serda Jalaluddin.
Selain masker, lanjut Serda Jalaluddin, melakukan jaga jarak aman minimal satu meter dengan orang lain, tidak berkerumun atau melakukan antri saat berbelanja, dan rajin mencuci tangan sesering mungkin dengan sabun, juga merupakan cara untuk mencegah terjangkit Virus Corona.
Karena itulah, melalui pembagian masker ini, Serda Jalaluddin berharap warga bisa lebih waspada dan menjaga kesehatan dan kebersihan dirinya.
“Virus Corona bisa menginfeksi siapa saja tanpa memandang usia. Karenanya, hanya orang yang selalu menjaga kebersihan diri dan senantiasa mematuhi Protokol Kesehatan sajalah yang akan selamat dari ancaman Covid-19 ini,” pungkasnya. 

No comments:

Post a Comment