Babinsa Kodim DS Bagikan Sembako di Denai Kuala

  


Personil Babinsa Koramil 23/Beringin, Kodim 0204/DS, Serka Andik P memberikan bantuan sembako kepada Sadina yang merupaka wanita separuh baya warga Dusun III, Desa Denai Kuala.

“Bantuan ini merupakan kepedulian antar sesama dan kemanunggalan TNI dengan warga masyarakat disekitarnya,”ucapnya.

Dikatakannya, semoga bantuan ini bermanfaat bagi ibu Sadina dan keluarga.

Sementara itu Sadina menyampaikan terimakasihnya kepada personil Babinsa 23/Beringin, yang telah berbagi kepada dirinya maupun keluarga.

“Terimakasih pak Babinsa, bantuan ini sangat berarti bagi kami dan keluarga,”ucapnya.

Masih dalam kegiatan itu, Andik menyampaikan agar warga selalu melaksanakan protokol kesehatan dengan tetap memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan yang bertujuan menghindari penularan Covid19.

No comments:

Post a Comment