Batuud Koramil 03/SBL, Kodim DS Pimpin Kegiatan Tagana di Sukamakmur

 



Dipimpin Batuud Koramil 03/SBL, Kodim 0204/DS, Peltu Edi Sanjaya serta Babinsa Serda Sukriadi serta warga dan Perangkat Desa Sukamakmur, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumut, Kamis  melaksanakan tanggap bencana (tagana) pengerasan jalan dan pembersihan parit saluran air dikawasan Jalan Jamin Ginting.

Upaya pengerasan jalan untuk menghindari longsoran material jalan. Selain itu membenahi saluran parit agar tetap lancar aliran airnya.

“Hari ini melakukan kegiatan untuk menghindari bahaya longsoran bahu jalan karena perubahan cuaca ekstrim. Untuk bersama warga dan perangkat desa maka dilakukan pembenahan,”ucap Batuud Koramil 03/SBL, Kodim 0204/DS, Peltu Edi Sanjaya.

Dilanjutkan Edi Sanjaya selama proses kegiatan berlangsung dengan adaptasi kebiasaan baru (akb) dengan melaksanakan 4M, menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan mencuci tangan.

Upaya ini juga diterapkan agar mengurangi resiko terdampak Covid19, yang banyak mengakibatkan korban jiwa.

“Marilah kita displin, selamat dirimu, keluarga dan kerabat serta jiran tetangga dengan melaksanakan Prokes,”ucapnya.

No comments:

Post a Comment