Penyebaran covid-19 yang masih terus berlangsung membuat para Babinsa Kodim 0204/DS terus bekerja keras melakukan sosialisasi prokes PPKM Skala Mikro.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 01/SGL jajaran Kodim 0204/DS Sertu M Jazim.
Kegiatan dilakukan di Jalan Serayu Ujung, Dusun 5, Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, Jumat (4/6/2021).
Selain melakukan sosialisasi Sertu M Jazim juga membagi-bagikan masker gratis ke warga.
Ia mengimbau warga untuk terus meningkatkan disiplin penggunaan maskee, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik.
"Hanya dengan kesadaran mematuhi protokol kesehatan kita bisa mencegah penyebaran covid-19. Untuk itulah kita harus bersama-sama mencegah penyebaran covid-19 dengan meningkatkan kesadaran diri san orang-orang di sekeliling kita akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.
No comments:
Post a Comment