Babinsa Koramil 02/KTL Motivasi Remaja Pelopori Prokes 5M dan Vaksinasi di Lingkungannya



Bahaya penyebaran dan penularan Virus Corona akan bisa diatasi bila seluruh komponen bangsa bersatu dan saling menjaga dalam pelaksanaan Protokol Kesehatan 5M, termasuk mengikuti program Vaksinasi yang kini digencarkan pemerintah.

Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 02/Kutalimbaru, Kodim 0204/Deliserdang, Serda Suhendrawan dalam kegiatan komsos Wawasan Kebangsaan dengan sejumlah remaja Desa Perpanden, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Senin (9/8/2021).

Dikatakan Serda Suhendrawan, mematuhi aturan Prokes 5M merupakan cara terbaik untuk bisa mengalahkan wabah Virus Corona yang belum mereda hingga saat ini.

“Karenanya, kepada para remaja sangat diharapkan untuk tampil mempelopori gerakan patuh Prokes 5M di lingkungannya, dan mengajak semua warga untuk mengikuti program vaksinasi, sehingga penyebaran dan penularan Virus Corona bisa dicegah secara maksimal,” jelas Serda Suhendrawan.

Peran aktif para remaja di lingkungannya sangat potensial untuk mengatasi pandemi Covid-19 saat ini. Karena para remaja merupakan salah satu motor penggerak di masyarakat, di samping elemen lainnya.

Kegiatan komsos Senin Kebangsaan ini berlangsung aman dan lancar dengan penerapan Protokol Kesehatan secara ketat.


No comments:

Post a Comment