Guna meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, Babinsa Koramil 06/LP Kodim 0204/DS Sertu Sucipto bersama pihak pemerintah Desa Sumberjo menyerahkan secara langsung Bantuan Langsung Tunai- Dana Desa (BLT-DD) kepada 54 warga desa Sumberjo kecamatan Pagar Merbau , Senin (16/08/2021).
Hadir dalam penyerahan BLT DD ,Kades Sumberjo,Ketua BPD dan anggota BPD,Bhabinkamtibmas ,Perangkat Desa dan para kepala dusun.
BLT-DD yang di berikan kepada warga desa Sumberjo merupakan bantuan dari pemerintah untuk masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi Covid-19, diharapkan melalui bantuan tersebut bisa membantu kebutuhan hidup serta mengurangi beban masyarakat yang terdampak pandemi.
Sertu Sucipto mengatakan “kali ini BLT-DD untuk warga desa Sumberjo akan disalurkan secara langsung dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan
“Sebanyak 54 KK yang terdaftar sebagai penerima BLT-DD untuk bulan Maret,April,Mei,jadi jumlah yang diterima setiap KK sebesar Rp.900.000. Diharapkan melalui bantuan tersebut dapat di gunakan dengan sebaik-baiknya 0leh warga desa Sumberjo ”, tambah Babinsa Sertu Sucipto
No comments:
Post a Comment