Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang terus memompa semangatnya untuk memberikan edukasi serta imbauan kepada warga di desa binaan masing-masing agar senantiasa mematuhi disiplin Protokol Kesehatan 5M dan mengikuti program vaksinasi.
Konsistensi dalam melakukan dua hal ini dipastikan bisa mengalahkan penyebaran dan penularan Virus Corona di masyarakat, termasuk sebagai dukungan terhadap upaya pemerintah memutus mata rantai virus mematikan ini.
Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 0204-09/Teluk Mengkudu, Serma Syahrul Efendi di sela kegiatan pengawasan dan penegakan disiplin Protokol Kesehatan Covid 19 dan PPKM skala mikro di sejumlah toko kelontong di Desa Pekan Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdangbedagai, Kamis (12/8/2021).
Dalam kegiatan ini, Serma Syahrul tidak hanya memberikan edukasi dan imbauan, tetapi juga membagikan masker gratis dengan harapan akan tumbuh kesadaran pada diri warga untuk menjaga kesehatan dan keselamatannya dari bahaya Covid-19.
“Mari kita semua bersama-sama dan saling membantu dalam mengatasi Pandemi Covid-19. Karena, kalau bukan kita yang peduli terhadap sesama anak bangsa, siapa lagi yang diharapkan?” pungkasnya.
Kegiatan berlangsung aman dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.
No comments:
Post a Comment