Serbuan Vaksinasi Dosis Satu, Koramil 07/PB Menggandeng Desa Citaman Jernih Kecamatan Pebaungan Kabupaten Serdang Bedagai


Serbuan Vaksinasi Dosis 1(satu) Koramil 07/PB Menggandeng Desa Citaman Jernih Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai yang dilakukan di Rumah Isolasi Covid 19 yang berlokasi di JL. Merak Dusun VI Desa Citaman Jernih(sabtu 11-09-2021)

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Citaman Jernih Lian Lubis,Relawan Aman Covid 19 Desa Citaman Jernih,Komandan Koramil 07/PB Bpk Kapten Inf Sucipto,Polsek Perbaungan, Perwakilan Puskesmas Plus Perbaungan.

Bapak Danramil Perbaungan Kapten Inf Sucipto menyampaikan kepada Masyarakat untuk tidak takut di Vaksin dan jangan mendengarkan berita hoak karena vaksin untuk menjaga kesehatan kita sendiri,ungkapnya

Kepala Desa Citaman Jernih Lian Lubis menyampaikan kepada masyarakat bagi yang belum di vaksin di harap melapor ke kantor desa dengan membawa photo copy EKTP dan di tuliskan No Handphone

Dan tidak lupa Pemdes Citaman Jernih mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah rela disuntik vaksin dan juga kepada Bapak polsek dan Bapak dari koramil yg telah hadir dalam kesempatan ini bersamaan juga Puskesmas Plus Perbaungan beserta jajaran yang menyukseskan kegiatan Vaksinasi di Desa Citaman Jernih.
.

No comments:

Post a Comment