Babinsa koramil 07/PB Kodim 0204/DS berikan wasbang kepada siswa SMK MARITIN

 


Anggota babinsa koramil 07/PB Kodim 0204/DS   Sertu Zulkarnaen memberikan wawasan kebangsaan kepada siswa dan siswi SMK Maritin koba bertempat di ruang aula sekolah yang di ikuti oleh seluruh siswa dan siswi yang terlibat di organisasi osis, 

Dalam kegiatan wawasan kebangsaan (wasbang) tersebut juga menerapkan protokol kesehatan di mana seluruh siswa dan siswi yang hadir menggunakan masker.

Adapun materi yang di sampaikan kepada siswa dan siswi adalah tentang kepemimpinan dan kedisiplinan agar kedepannya para siswa maupu siswi bisa menjadi penerus bangsa yang bertanggung jawab,

Serka Jamaludin berharap dengan adanya kegiatan seperti ini bisa membentuk mental dan perilaku generasi muda sebagai bekal pengetahuan maupun wawasan kedepannya guna mewujudkan cita-citanya.

Turut hadir pula dalam kegitan tersebut kepala sekolah dan wakil kepala sekolah SMK Maritin guna memberikan dukungan kepada siswa dan siswi agar apa yang telah di sampaikan oleh babinsa bisa menjadi motifasi kedepannya .

No comments:

Post a Comment