Jaga Harmonisasi TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 08/PC Ikut Gotong Royong Kamis Tagana

 


Hubungan harmonis antara TNI-Rakyat yang sudah terbina dengan baik selama ini, harus terus dipertahankan, dibina dan lebih dieratkan lagi. Karena, TNI tidak akan ada kekuatannya bila tanpa dukungan dari Rakyat yang merupakan ibu kandungnya.

Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 08/Pantai Cermin jajaran Kodim 0204/Deliserdang, Serma Jarot di sela pelaksanaan gotong royong bersama warga di Desa Pantai Cermin, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdangbedagai,

Dalam kegiatan serbuan teritorial Kamis Tagana (Tanggap Bencana) ini, Serma Jarot ikut membantu warga melakukan penimbunan jalan desa yang rusak, sehingga tidak menimbulkan becek saat diguyur hujan.

“Penimbunan permukaan badan jalan desa ini juga untuk memberi keamanan dan kenyamanan kepada warga saat melintas,” jelas Serma Jarot.

Dalam kesempatan ini, Serma Jarot juga memberikan edukasi bahaya Covid-19 dengan meminta warga untuk senantiasa mematuhi aturan Protokol Kesehatan (Prokes) 5M di manapun dan kapanpun.


No comments:

Post a Comment