Babinsa Desa Damak Maliho Serma Alunto pada hari Selasa 9 November 2021 sekira pkl 11.00 WIB mendampingi kunjungan KUPT Wilayah IV PUPR D.S Ramli beserta stap di Dusun II Desa Damak Maliho Kec.Bangun Purba.
Ada pun maksud dan tujuan kunjungan dan kedatangan KUPT Wilayah IV PUPR D.S Ramli adalah untuk mengecek dan melihat langsung lokasi longsor yang berada di Dusun II Desa Damak Maliho untuk mendapatkan perhatian khusus dan serius serta tindakan apa yang harus dilakukan.
Babinsa Desa Damak Maliho Serma Alunto saat di wawancarai awak media SHI mengatakan,bahwa longsor yang terjadi di pinggiran jalan di Dusun II Desa Damak Maliho di sebabkan akibat curah hujan yang begitu deras beberapa hari yang lalu, yang mana curah hujan tersebut mengalir pas di pinggiran tebing jalan,sehingga mengikis tanah dan terjadilah longsor.
Kejadian longsor ini sudah kami tindak lanjuti dan penyikapan secara spontanitas bergotong royong bersama Kades Estiana br Saragih, BPBD Deli Serdang, Kadus II Tomas Saragih, Kadus III Sorta br Manalu, Relawan Tanggap Bencana Kecamatan Bangun Purba dan juga warga dengan cara mematok dan menanam bambu di pinggiran tebing jalan yang longsor agar tanah taruh di pinggiran dapat tumpukan tanah dapat tersusun dan tidak berserakan.
Ternyata, dengan curah hujan yang turun begitu deras pada sabtu dan minggu membuat pertahanan pada bambu yang di buat menjadi longsor kembali.
Dengan adanya kunjungan dan kedatangan KUPT Wilayah IV PUPR D.S ke Dusun II Desa Damak Maliho saya sebagai Babinsa mengucapkan banyak terima kasih,begitu juga kepada Kades Damak Maliho Estiana br Saragih, para Kasus II, Kadus III, BPBD D.S, Relawan Tanggap Bencana Kecamatan serta warga yang telah menyumbangkan tenaga dan pikiran terkait longsor di Dusun II Desa Damak Maliho" Ucap Babinsa Desa Damak Maliho Serma Alunto.
No comments:
Post a Comment