Bina Solidaritas, Babinsa Kodim 0204/DS Gelar Komsos Wasbang di SMAN 1 Kutalimbaru



Bangsa Indonesia dikenal sebagai bangsa yang sangat menjunjung tinggi kerukunan dalam kehidupan beragama di tengah penduduknya yang multi etnis.

Karena itu, kondisi kehidupan beragama di Indonesia ini harus terus dipertahankan, terutama oleh para pelajar sebagai generasi penerus masa depan bangsa.

Demikian materi Komsos Senin Kebangsaan yang disampaikan Babinsa Koramil 02/Kutalimbaru, Kodim 0204/Deliserdang, Sertu Efendi di SMAN 1 Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Senin 

Sertu Efendi menjelaskan, menjaga kerukunan dalam kehidupan beragama, serta tetap saling menghargai, merupakan ciri khas Bangsa Indonesia dengan adat ketimurannya.

“Khazanah ini harus menjadi kebanggaan bagi setiap Warga Negara Indonesia, terutama kepada para pelajar sebagai generasi muda penerus masa depan dan kejayaan bangsa yang harus memberdayakannya pada kehidupan selanjutnya,” urai Sertu Efendi.

Dalam kesempatan yang sama, Sertu Efendi juga memberikan edukasi pentingnya mentaati Protokol Kesehatan, khsusunya di saat berlangsungnya kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Kegiatan berlangsung aman dan lancar dengan tetap mengedepankan aturan Protokol Kesehatan yang ketat.


No comments:

Post a Comment