Koramil 01/Sunggal, Kodim 0204/Deliserdang terus memberi dukungan terhadap peningkatan persentase vaksinasi kepada pelajar di wilayah teritorialnya. Salah satu bentuk dukungan itu adalah dengan menurunkan Babinsa dalam setiap kegiatan serbuan vaksinasi.
Seperti hari ini, Sabtu (6/11/2021), misalnya. Kembali Koramil 01/Sunggal menurunkan Babinsa pada pelaksanaan vaksinasi pelajar di lingkungan SMA Nila Harapan, Desa Muliorejo, Kecamatan Sunggal, Deliserdang.
Sertu Irfan Andi yang ditugaskan memonitor sekaligus membantu kelancaran vaksinasi ini menjelaskan, kegiatan diarahkan kepada 470 pelajar yang ada di sekolah tersebut.
“Vaksinasi kepada pelajar ini untuk dosis pertama dengan jenis vaksin Pfizer dan dosis kedua dengan jenis vaksin Sinovac,” jelasnya.
Kegiatan mendapat dukungan tenaga kesehatan (Nakes) dari UPT Puskesmas Muliorejo. Sedangkan kehadiran Babinsa adalah untuk mengatur antrian para pelajar agar tidak berkerumun, serta memberikan edukasi penting terkait vaksinasi.
“Kepada para para pelajar, saya mengimbau untuk tetap menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) 3M, yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak meskipun telah mendapat suntik vaksin dosis pertama maupun kedua,” ungkapnya.
Kegiatan berlangsung aman dan lancar dengan penerapan Protokol Kesehatan yang ketat.
No comments:
Post a Comment