Komitmen Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang untuk terus meningkatkan kesadaran masyarakat mentaati Prokes 3M melalui operasi simpatik PPKM Mikro serta membantu pemerintah memutus rantai penularan Covid-19, tak pernah kendor.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 07/Perbaungan yang kembali ikut melakukan operasi PPKM Mikro di kawasan Pasar Lama Jl Deli, Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Sergai,
Kegiatan operasi PPKM Mikro yang dilakukan bersama Polsek Perbaungan ini juga menyasar tempat-tempat lain yang memunculkan kerumunan warga di wilayah sekitar.
Fokus utama kegiatan adalah memberi imbauan kepada masyarakat tentang aturan untuk supermarket, pasar tradisional, toko kelontong, dan swalayan pada daerah level 3. Yakni diperbolehkan buka sampai pukul 20.00 Wib dengan kapasitas maksimal 75 persen pengunjung.
Kemudian, pasar tradisional yang menjual kebutuhan secunder di daerah level 3 juga diperbolehkan buka sampai pukul 18.00 WIB dan menerima pengunjung dengan kapasitas maksimal 75 persen.
Kegiatan patroli berlangsung aman dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.
No comments:
Post a Comment