Komsos dengan Kader Karang Taruna, Babinsa Kutalimbaru Kodim 0204/DS Ingatkan Bahaya Narkoba



 Babinsa Koramil 02/Kutalimbaru, Kodim 0204/DS, Sertu Hariyanto melakukan kmsos bahaya narkoba kepada kader Karang Taruna Desa Silebo-lebo, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Komsos dalam ranga kegiatan Rabu Bersinar (Bersih dari Narkoba) Koramil 02/KTL ini merupakan salah satu program unggulan Serbuan Teritorial Kodim 0204/DS yang dilakukan secara terpadu oleh satuan jajaran kepada elemen masyarakat.

Dalam komsos ini, Sertu Hariyanto mengajak para remaja untuk menjauhi narkoba, dan ikut membantu pemerintah memberantasnya dengan melaporkan aktivitas narkoba di sekitarnya kepada aparat hukum.

Selain materi bahaya narkoba, di kesempatan ini Sertu Hariyanto juga memberikan edukasi pentingnya melakukan pencegahan Covid-19 dengan tetap mentaati aturan Protokol Kesehatan 3M, serta melakukan vaksinasi dosis lengkap.


No comments:

Post a Comment