Koramil 22/GM Kodim 0204/DS Kolaborasikan Patroli PPKM dan Vaksinasi Massal

 Sinergi TNI-Polri dalam memutus rantai penularan Covid-19 serta mempercepat pembentukan Herd Immunity di masyarakat terus digencarkan di wilayah teritorial Kodim 0204/Deliserdang. Salah satunya di Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Deliserdang, Selasa (11/1/2022).

Di sana, Koramil 22/Gunung Meriah bersama Polsek Gunung Meriah dan instansi pemerintah melakukan kerja sama patroli PPKM dan vaksinasi massal.

Babinsa Koramil 22/GM, Serda D Simatupang yang tergabung dalam tim menjelaskan, kegiatan patroli dilakukan secara berkeliling ke ruang-ruang publik. Yakni rumah ibadah, warung, mini market, dan jalan raya.

“Di sejumlah tempat ini, tim gabungan melakukan monitoring kepatuhan Protokol Kesehatan. Jika ditemukan warga yang tidak patuh, maka langsung diberi teguran dan imbauan secara persuasif,” jelasnya.

Setelah berkeliling ke sejumlah tempat, tim gabungan kembali bergerak ke tempat pelaksanaan vaksinasi massal.

Di sini, tim melakukan pengawalan dan pengaturan terhadap warga yang antri, sehingga tidak menimbulkan kerumunan untuk mendapatkan suntik vaksin.

“Tak cuma itu, kami juga secara menyebar mengimbau warga untuk tetap mematuhi Prokes meski telah divaksin, sehingga semuanya terlindungi dari bahaya penularan Covid-19,” pungkas Serda D Simatupang. 

No comments:

Post a Comment