Babinsa Koramil 10/SR Ajak Para Kadus Ikut Menjaga Keselamatan Warga


 Ancaman penularan Covid-19 dan varian barunya, Omicron, yang belum reda, jangan diperparah dengan ketidakpedulian terhadap kondisi keamanan lingkungan, terutama dari bahaya peredaran gelap narkotika. 

Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 10/Sei Rampah, Kodim 0204/DS, Serda Daswir dalam kegiatan komsos "Rabu Bersinar" dengan sejumlah Kadus (Kepala Dusun) dari Desa Suka Damai, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai)
"Sebagai Kepala Dusun, buktikan bahwa Anda layak menyangdang jabatan ini. Salah satunya dengan ikut membangun keamanan dan kenyamanan warga di sekitar, terutama dari bahaya narkoba dan Covid-19," ucap Serda Daswir. 

Bila ada persoalan yang dirasa tidak mampu diatasi sendiri, seorang Kadus bisa melaporkannya kepada aparat desa atau langsung kepada Babinsa maupun Bhabinkamtibmas. 

"Karena, dengan bekerjasama dan saling bahu membahulah kita bisa mengatasi masalah yang sedang dihadapi seluruh anak negeri ini. Yaitu bahaya narkoba dan Covid-19," terang Serda Daswir. 

Di akhirnya komsosnya, Serda Daswir sangat berharap kepada para Kadus untuk bisa menjadi teladan bagi warga di sekitarnya, terutama dalam pencegahan bahaya narkoba, pelaksanaan vaksinasi dan ketaatan menjalankan Protokol Kesehatan dalam setiap aktivitas di luar rumah. 


No comments:

Post a Comment