Atasi Persoalan Warga, Babinsa Kodim 0204/DS dan Warga Kutalimbaru Gotong Royong Perbaiki Jalan

Babinsa harus bisa menjadi bagian dari solusi untuk mengatasi permasalahan yang timbul di wilayah binaan masing-masing.

Kesadaran itulah yang membuat Sertu Effendi hadir bersama warga Kutalimbaru untuk mengatasi persoalan badan jalan yang selalu ini menjadi persoalan bagi warga setempat,

Bersama-sama dengan warga Desa Kutalimbaru, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, personel Babinsa Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS ini menimbun badan jalan yang berlubang-lubang.

Melalui program serbuan teritorial harian Kamis Tagana, Sertu Effendi menimbun lubang di badan jalan dengan pasir dan batu (sirtu). Ia berharap upaya ini dapat mengatasi permasalahan yang dihadapi warga terkait kondisi badan jalan 

Seperti diketahui, selama ini badan jalan yang berlubang sangat mengganggu warga yang hendak bepergian dengan kendaraan baik roda dua maupun roda empat.

"Banyak warga yang mengeluh kondisi badan jalan sangat menghambat aktivitas mereka. Jika tidak hati-hati bisa menyebabkan kecelakaan, karena banyak lubang yang menganga di badan jalan," ujar Sertu Arifin.

Selain itu, di musim hujan jalan juga becek dan berlumpur. Ia berharap melalui kegiatan gotong royong ini, permasalahan badan jalan bisa teratasi.

1 comment:

  1. titanium arts
    TATONIC ART CUSTOMING filmfileeurope.com · TATONIC ROCKING T-TATONIC ROCKING T-TATONIC ROCKING T-TATONIC. This titanium metal trim unique and gri-go.com original gri-go.com design is crafted septcasino with the use of sustainable

    ReplyDelete