Bangun Kepedulian Bersama, Babinsa Koramil 21/TJ Ajak Perangkat Desa Cegah Narkoba Masuk Kampung

 

Melalui komsos "Rabu Bersinar", Babinsa Koramil 21/Tiga Juhar, Kodim 0204/DS, Serka Yudi Hariandi mengajak perangkat desa untuk bahu membahu dengan aparat hukum dalam mencegah narkoba masuk ke wilayah Desa Tiga Juhar, Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deliserdang.


"Aktifkan Poskamling dan pendataan warga pendatang di wilayah desa, sehingga hal ini bisa mencegah masuknya narkoba di kampung kita ini," ucap Serka Yudi Hadiandi dalam komsosnya,

Ditegaskan Serka Yudi Hariandi, kepedulian perangkat desa terhadap keamanan dan ketertiban lingkungan, akan ikut menggugah warga masyarakat lainnya. 

Sebaliknya, bila perangkat desa masa bodoh dengan keadaan di wilayah desa, maka warga juga tidak akan peduli.

"Perangkat desa adalah motor penggerak warga. Karenanya, berikan teladan dan contoh yang baik, sehingga warga ikut berperan aktif terhadap wilayah tempat tinggalnya," urai Serka Yudi Hariandi.

Di kesempatan yang sama, Serka Yudi Hariandi juga mengingatkan kepada perangkat desa untuk tidak kendor mengedukasikan disiplin Protokol Kesehatan kepada warga masyarakat lainnya. 

"Pemberlakukan PPKM yang mulai dikendorkan harus diantisipasi dengan peningkatkan kepatuhan dan kesadaran warga terhadap Protokol Kesehatan. Bila tidak, maka lonjakan kasus Covid-19 bisa saja terjadi tanpa dapat dicegah," pungkasnya.


No comments:

Post a Comment