Sampecita, Sinarsergai.com – Personil Babinsa Koramil-02/KTL, Sersan Satu (Sertu) Ngaman Tarigan bersama warga dan perangkat Desa Sampecita, Kutalimbaru, Deli Serdang, Sumut, melaksanakan gotong royong membersihkan rumput dan parit pada jalan utama Desa.
Sejumlah ranting atau sampah langsung dibersihkan termasuk yang berada di dalam parit.
Di sela-sela kegiatan Sertu Ngaman pun menyampaikan kegiatan ini bertujuan agar badan jalan nampak saat pengendara melintas terutama batas badan jalan dengan parit. “Marilah kita jaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan,” imbaunya.
Terlebih lagi saat dibersihkan banyak ditemukan sampah, pada lokasi tersebut bukanlah tempat pembuangan sampah sementara.
Ngaman mengapresiasi warga dan perangkat desa dalam kegiatan gotong royong sehingga rumput maupun sampah bisa lebih cepat dibersihkan dan diangkut oleh kenderaan sampah.
No comments:
Post a Comment