Babinsa Kodim 0204/DS dan Kadus Bersihkan Kantor Desa Tanjung Selamat

 

 Untuk menciptakan desa yang bersih, Babinsa Koramil 01/SGL Kodim 0204/DS Sertu Apriadi Siahaan bersama kepala dusun melaksanakan pembersihan di seputaran kantor Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang,

Melalui kegiatan itu, Sertu Apriadi Siahaan berharap wajah kantor Desa Tanjung Selamat lebih bersih, indah, rapi dan nyaman. Sehingga warga yang ingin mengurus administrasi merasa nyaman dan betah.

Serda Apriadi Siahaan, berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan secara kontinu untuk menjaga kebersihan desa. Selain itu, melalui kegiatan gotong royong itu juga dapat menjalin silaturahmi antara aparat desa dan masyarakat.

"Kegiatan seperti ini harus terus digiatkan demi keamanan, kebersihan dan kenyamanan warga desa. Selain itu, melalui gotong royong juga dapat terjalin silaturahmi antar warga dengan aparatur desa," ujarnya. 

No comments:

Post a Comment