Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, turut menghadiri upacara peringatan HUT ke-76 Kabupaten Deliserdang Tahun 2022 yang digelar di Halaman Kantor Bupati Deliserdang di Lubuk Pakam, Jumat (1/7/2022) pagi.
Upacara dipimpin Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan sebagai Pembina Upacara, dengan Pimpinan Upacara, Marzuki, SSos, ini juga dihadiri segenap unsur Forkompinda Deliserdang, ormas dan tamu undangan lainnya.
Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan dalam amanatnya mengharapkan, momentum peringatan HUT ke-76 ini hendaknya bisa dimaknai sebagai gerakan bersama dengan kerja produktif demi meraih cita-cita dan harapan maju sejahtera dengan masyarakat dalam kebhinekaan
"Saya berharap kepada seluruh masyarakat untuk bergerak dan bangkit di era baru ini setelah 2 tahun akibat terjadinya pandemi Covid 19," ungkap Bupati H Ashari Tambunan.
Dikesempatan yang sama, Bupati juga menyampaikan ucapan selamat HUT Ke-76 Bhayangkara, dan terima kasih Polresta DS, Polrestabes Medan, Polres Pelabuhan Belawan, Polres Binjai yang telah membantu pemerintah daerah dalam menciptakan suasana kondusif serta memberi rasa aman kepada seluruh masyarakat di daerah ini.
Dalam rangkaian acara ini, juga ditampilkan atraksi bela diri Satpol PP Deliserdang, penyerahan piagam penghargaan Desa Wisata Tahun 2022, yakni Desa Pematang Johar, Desa Simempar, Desa Pumdem Rejo, Desa Tanjung Rejo, Desa Selemak, dan Desa Denai Lama, penyerahan Kartu BPJS, serta penyerahan penghargaan kepada mantan Kadis Dukcapil Deliserdang, Gustur Husni Siregar, SH, dan nantan Kaban Kesbangpol Deliserdng, Drs Haris Binar Ginting.
Tampak hadir di acara, antara lain Wakil Bupati DS, HM Ali Yusuf Siregar, Setdakab DS, Darwin Zein SSos, Kapolresra DS, Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, SH, Kajari DS, Dr Jabal Nur, SH, MH, Kepala BNNK DS, Kombel Pol Muhammad, SIK, Danbrigif 7/RR, Letkol Inf Gede Setiawan, Dansub Denpom 1/I-3 Lubuk Pakam, Kapten Cpm Sukirman Silalahi, SH, Danyonmek 121/MK diwakili Kapten Inf Yafrizal, Aspotmar Lantamal I Belawan, Kolonel Mar Maslan, serta pimpinan OPD dan Camat SE Kabupaten Deliserdang.
No comments:
Post a Comment