Sebagai wujud perhatian TNI kepada kehidupan Rakyat yang aman dan tenteram, maka seluruh Babinsa di jajaran Kodim 0204/Deliserdang siap membantu setiap upaya warga masyarakat dalam memberantas peredaran gelap narkoba di lingkungan sekitarnya.
Hal ini kembali ditegaskan Babinsa Koramil 12/Bandar Khalifah, Kopda J Sembiring saat melakukan komunikasi sosial dengan warga masyarakat Desa Juhar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai.
Dikatakan Kopda J Sembiring, TNI bersama Polri dan Pemerintah terus berupaya maksimal memerangi peredaran gelap narkoba di Tanah Air, sehingga segala bentuk bantuan warga untuk mengikis habis pengaruh narkoba di masyarakat akan sangat didukung.
"Salah satu bentuk partisipasi warga dalam membantu memerangi narkoba ini adalah dengan menjaga keluarganya, dan lingkungan sekitarnya," ucap Kopda J Sembiring.
Kemudian, bila mengetahui informasi tentang peredaran narkoba di sekitarnya, segera hubungi Babinsa, Bhabinkamtibmas atau perangkat desa/kelurahan untuk segera diambil tindakan hukum.
"Hindari tindakan main hakim sendiri. Karena risikonya bisa merugikan warga sendiri," tambah Kopda J Sembiring.
Dukungan dan partisipasi warga dalam menangani narkoba seperti ini akan sangat berarti. Sebab, memerangi narkoba tidak bisa hanya dilakukan oleh aparat negara sendirian, tanpa bantuan dari seluruh rakyat.
Dalam kegiatan komsos Rabu Bersinar ini, Kopda J Sembiring juga mengingatkan tentang bahaya Covid-19 yang masih ada, sehingga warga perlu terus diimbau untuk mentaati aturan Protokol Kesehatan terutama memakai masker, serta segera melengkapi dosis vaksinasi hingga tahap lanjutan (booster).
No comments:
Post a Comment