Hadiri Musrenbangdes Pagar Manik, Babinsa Siap Dukung Aspirasi Warga


 Babinsa Koramil 19/Bangun Purba, Kodim 0204/Deliserdang, Sertu Adi Swatman ikut menghadiri acara Musrenbangdes TA 2023 Desa Pagar Manik yang digelar di Kantor Desa Pagar Manik, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Musrenbangdes yang dipimpin Camat Silinda, Budiaman Damanik bersama 
Kades Pagar Manik, Sari Hansen, BPD dan tokoh masyarakat Pagar Manik, mengusulkan beberapa program pembangunan di Desa Pagar Manik yang nantinya usulan ini diharapkan bisa ditampung pada APBD Pemkab Serdang Bedagai TA 2023.

Adapun beberapa usulan yang menjadi kesepakatan dalam Musrenbangdes Pagar Manik ini, antara lain;

Dusun I
1.TPT 30 meter
2.Pengadaan Ambulan
3.Papingblok 300 meter

Dusun II
1.Papingblok 150 meter
2.Lening paret 30 meter
3.Kereta sampah

Dusun III
1.Rabat beton 50 mete
2.RTLH
3.Penerangan lampu jalan

Sertu Adi Swatman menjelaskan, berbagai usulan rencana pembangunan yang menjadi kesepakatan Musrenbangdes Pagar Manik di tahun 2023 nanti, merupakan aspirasi warga masyarakat dari tiga dusun di Desa Pagar Manik, dan Babinsa siap mendukung untuk kelancaran prosesnya.

"Usulan dalam Musrenbangdes ini akan dibawa ke tingkat kecamatan dan kabupaten untuk kemudian dimasukan dalam APBD 2023. Mudah-mudahan usulan ini bisa direalisasikan," ucap Sertu Adi Swatman.

Turut hadir dalam acara, Kapos Silinda, Aiptu Alex Vran Milala, Kasi PMD Camat Silinda, Flora L br Ginting, Dinas Jawatan Silinda, dan para Kaur Desa Pagar Manik.


No comments:

Post a Comment