Pagari Pelajar dari Narkoba, Babinsa Kodim 0204/DS Komsos di Yayasan MTTQ Desa Sampecita

 Sebagai generasi muda para pelajar harus bersih dan menjauhi hal-hal negatif, terutama tindak kriminal. Namun, muara dari semua tindak kriminal adalah narkoba. 

Untuk itulah, generasi muda harus dipagari agar tidak terjebak menjadi pengguna maupun pelaku pengedar narkoba. Sebagai generasi harapan bangsa, pelajar harus fokus pada tanggungjawabnya yaitu menuntut ilmu untuk mengejar cita-cita dan mengimplementasi ilmu yang diperolehnya untuk kemaslahatan masyarakat, bangsa dan negara.

Atas dasar itu, Babinsa Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS Sertu Poniman melaksanakan kegiatan serbuan teritorial Rabu Bersinar di Yayasan Perguruan MTTQ Desa Sampecita, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Melalui kegiatan itu, Sertu Poniman memaparkan tentang bahaya narkoba. Menurutnya, barang haram itu sangat merusak tidak hanya fisik tapi juga jaringan syarat. Sehingga penggunanya tidak lagi mampu berfikir normal dan cenderung untuk melakukan tindak kriminal.

"Untuk itu jangan sekali pun bersentuhan dengan narkoba, karena dapat merusak masa depan kalian. Pengguna narkoba dipastikan tidak mampu lagi berfikir secara normal, karena jaringan syarafnya sudah dirusak oleh zat yang terkandung di dalam narkoba," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Sertu Poniman juga mengimbau siswa untuk mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik.

No comments:

Post a Comment