Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Kawal Penyaluran BLT-DD di Sibolangit

Guna memastikan BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) dari pemerintah sampai kepada yang berhak menerimanya, maka Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS terus dikerahkan untuk melakukan pendampingan kegiatan.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 03/Sibolangit, Serda A Malau kepada warga penerima BLT-DD di Desa Martelu, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Selasa (13/9/2022). 

Serda A Malau menjelaskan, pendampingan ini bertujuan tidak saja untuk memastikan proses penyaluran BLT-DD aman dan lancar, tetapi juga tepat sasaran kepada yang berhak menerimanya.

"BLT-DD untuk bulan Juli, Agustus dan September 2022 merupakan bentuk hadirnya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karenanya, mohon dimanfaatkan bantuan ini untuk kepentingan yang mendesak dan langsung bersentuhan dengan kepentingan masyarakat banyak," jelas Serda A Malau.

Di kesempatan yang sama, Serda A Malau juga mengajak warga maupun perangkat desa untuk terus meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya penularan Covid-19 yang sampai kini masih ada. 

"Jangan lengah untuk menerapkan aturan Protokol Kesehatan terutama memakai masker, serta lengkapi dosis vaksinasi. Karena dua hal ini merupakan kunci hidup aman di tengah kondisi Covid-19 yang masih ada," pungkasnya.


No comments:

Post a Comment