Danramil 13 Tebingtinggi Minta Siswa SMA Negeri 1 Jadi Generasi Berkualitas

>

Danramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Budiono bertindak selaku pembina upacara di SMA Negeri Kota Tebingtinggi

 Danramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Budiono meminta generasi muda menyiapkan diri menjadi generasi berkualitas dan harus menghindari penyalahgunaan narkoba.

Untuk menghindari penyalahgunaan narkoba, generasi muda harus pandai memilih teman bergaul, meningkatkan keimanan, melakukan yang baik untuk masa depan dan pandai memakai media sosial.

Sebagai pelajar, kita harus menghindari pergaulan bebas, jangan terlibat penyalahgunaan narkoba dan miras, balapan liar, jangan melakukan perundungan atau membuli teman dan jangam kecanduan memakai HP.

Hal ini disampaikan Danramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Budiono dalam amanatnya selaku pembina upacara di SMA Negeri 1 Kota Tebingtinggi, Senin (17/10/2022).

“Jadilah pelajar yang berprestasi untuk meraih cita – cita serta terwujudnya generasi muda yang berkualitas, cerdas dan taat aturan hukum ,” tegas Kapten Inf Budiono.

Upacara tersebut diikuti Kepala SMA Negeri 1 Humisar Sigalingging SPd, wakil Trianda, para guru – guru dan para pegawai Tata Usaha.

Usai menyampaikan amanat pembina upacara, paduan suara SMA Negeri 1 menunjukkan kemampuan dengan mengumandangkan lagu nasional dan daerah.


No comments:

Post a Comment