Ajak Warga Perangi Narkoba, Babinsa Kodim 0204/DS Gelar Komsos di Sibirubiru

Sebagai salah satu musuh besar bangsa Indonesia, pemahaman tentang bahaya narkoba perlu terus disosialisasikan ke tengah-tengah masyarakat.

Sehingga masyarakat sadar dan ikut bersama-sama aparat terkait untuk melakukan pencegahan peredarannya.

Itulah yang dilakukan para Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS. Termasuk yang dilakukan Serka Sumadi. Personel Babinsa Koramil 04/SBB Kodim 0204/DS itu melakukan komunikasi sosial (komsos) tentang bahaya narkoba.

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Rabu Bersinar itu digelar di Kecamatan Sibirubiru, Kabupaten Deliserdang,

Kepada warga, Serka Sumadi menjelaskan, narkoba bersifat merusak fisik dan mental penggunanya. "Sehingga pengguna yang sudah kecanduan tidak lagi bisa berfikir secara normal karena jaringan syaraf otaknya sudah rusak akibat pengaruh narkoba," ujarnya.

Para pengguna, lanjutnya juga cenderung untuk melakukan tindakan kriminal demi mendapatkan uang untuk membeli narkoba.

Melalui kesempatan itu, Serka Sumadi juga mengimbau warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19 yang saat ini sedang merebak.

"Mari kita tetap mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19," ujarnya.

No comments:

Post a Comment