Cegah Banjir di Pemukiman Warga, Babinsa Koramil 0204-12/Bkh Gelar Jumat Bersih


Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah, Serka Ariko Muji melaksanakan kegiatan Jumat Bersih di lingkungan Desa Kayu Besar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Serka Ariko Muji menjelaskan, kegiatan bersih-bersih saluran parit di kiri-kanan badan jalan Desa Kayu Besar ini untuk mencegah terjadinya banjir genangan akibat tersumbatnya parit. 

"Jadi, untuk langkah antisipasi bencana, saya mengajak warga sekitar bergotongroyong, sehingga tidak saja lingkungan menjadi aman dari banjir, tetapi juga nyaman dan indah dipandang mata," jelasnya.

Serka Ariko Muji berharap kepada warga untuk selalu kompak dan bersatu dalam menghadapi setiap masalah di lingkungan tempat tinggalnya. 

"Seperti kegiatan Jumat Bersih ini. Tujuannya untuk warga juga, sehingga perlu adanya rasa kepedulian terhadap kondisi lingkungan di sekitar," ucap Serka Ariko Muji.


No comments:

Post a Comment