Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto bersama Sekda dan Forkopimda Kabupaten Deliserdang melaksanakan monitoring pelaksanaan malam Natal,
Monitoring diawali dengan apel kesiapan di Mapolresta Deliserdang. Kemudian tim bergerak ke Gereja HKBP di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Lubuk Pakam III, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang.
Kepada para jemaat yang melaksanakan misa Natal, Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji yang memimpin monitoring mengatakan, kehadiran tim Forkopimda untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru agar pelaksanaan ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru berjalan aman dan lancar.
"Forkopimda Deli Serdang mengucapkan selamat natal semoga Tuhan memberkati kita semua, selamat beribadah dan selamat natal dan tahun baru. Kami semua akan menjamin keselamatan dan kenyamanan bapak ibu semua," ujar Kapolresta.
Setelah itu tim monitoring bergerak ke gereja Katholik Paroki Gembala Yang Baik di Kelurahan Cemara, Kecamatan Lubuk Pakam.
Di gereja ini, Kapolresta juga menyampaikan bahwa kehadiran Forkopimda ingin memastikan merayakan natal dan ibadah dengan penuh suka cita, aman, dan tertib.
"Kami mengucapkan selamat natal kepada bapak ibu sekalian dan kami hadir untuk menjamin kenyamanan dalam perayaan natal tahun ini. Manakala sudah selesai beribadah dan kembali ke rumah masing-masing dengan hati-hati," pesan Kapolresta.
Usai berkunjung ke dua gereja, tim Forkopimda mengunjungi Pos Pelayanan Terpadu Natal dan Tahun Baru di Terminal di Terminal Lubuk Pakam.
Kepada petugas Posyan Nataru, Sekda Kabupaten Deliserdang H Timur Tumanggor S.Sos menyerahkan bingkisan didampingi Dandim 0204/DS dan Kapolresta Deliserdang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekdakab Deli Serdang H. Timur Tumanggor, S.Sos, Kapolresta Deli Serdang Kombes pol Irsan Sinuhaji, S.IK, Dandim 0204/DS *Letkol Czi. Yoga Febrianto, Kadis Damkar dan Penyelamatan Deli Serdang Kurnia Boloni Sinaga S.STP, MAP, Kasatpol PP Deli Serdang Marzuki, S.Sos, Camat Lubuk Pakam Drs. Syahdin Setia Budi Pane, Kapolsek Lubuk Pakam AKP. Hendri Yanto Sihotang, Danramil 06/LP Kapt. Inf Poniman.
No comments:
Post a Comment