Babinsa DS Berikan Pengarahan Dampak Narkoba dan Miras Bagi Pelajar SD di Sialang Buah



Personil Babinsa Koramil-09/TM, Kodim DS, Sertu Ilham Wahyudi memberikan pengarahan kepada pelajar SD di Desa Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, tentang bahaya narkoba dan miras bagi kesehatan tubuh serta sanksi hukuman penjara.

Kegiatan ini merupakan serbuan teritorial dalam mengwujudkan Kampung Bersih Narkoba (Bersinar). 

“Anak-anak ku sekalian yang namanya narkoba dan miras harus dijauhi, dan jangan pernah mencoba karena selain dapat merusak kesehatan tubuh juga berakibat kena hukuman penjara,” pesan Sertu Ilham. 

Ia pun mengingatkan agar para pelajar untuk menimba ilmu lebih serius, raih prestasi yang membanggakan kedua orang tua, guru, daerah dan bangsa. 

Usai melaksanakan pengarahan kepada pelajar, maka dilanjutkan dengan mata pelajaran oleh guru kelas. 

No comments:

Post a Comment