Personil Babinsa Koramil-08/Pantai Cermin, Kodim DS, Sersan Mayor (Serma) Jaort memberikan pengarahan dan pemahaman kepada para pelajar SDN 101972, Desa Ujung Rambung, Kecamatan Pantai Cermin, Serdang Bedagai, Sumut,
Dalam kegiatan tersebut, Serma Jaort agar para pelajar serius dalam menuntut ilmu sehingga kelak dengan ilmu tersebut bisa memberikan kontribusi kepada negara dalam memajukan dan mensejahterakan masyarakat.
“Rasa cinta tanah air dan pemahaman pancasila, penting semenjak dini untuk memacu keseriusan dalam menimba ilmu yang bermanfaat bagi diri sendiri maupun orang lain,” ucapnya.
Untuk itulah, mari kita mengikuti arahan yang diberikan orang tua maupun guru.
Selain berbakti kepada kedua orang tua dan guru tentunya kita juga menghormati orang yang lebih tua maupun lebih muda dari kita.
No comments:
Post a Comment