Pasi OPS Dim 0204 DS Ikut Apel Gelar Pasukan, 14 Hari Premanisme dan Geng Motor di Sikat

Pasi OpsDim 0204 DS Dampingi Bupati Deliserdang dan Kapolresta Deliserdang Apel Pasukan di Alun alun Pemkab Deliserdang Rabu 1/2/2023

Untuk menghilangkan keresahan masyarakat akibat aksi geng motor dan premanisme di Wilkum Polresta Deliserdang, Forkopimda Kabupaten Deliserdang menggelar Apel Pasukan sebagai antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di lapangan alun alun Pemkab Deliserdang, Lubukpakam, Rabu 1/2/2023.

Hadir dalam kegiatan Apel Pasukan Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji SIK, Bupati Deliserdang Ashari Tambunan, Pasi OPS Kodim 0204 DS, Lettu Kav Murfi, Wakil Ketua PN Lubukpakan, Iman, Asisten 1 Citra Efendi Capah, Kejaksaan Negeri Deliserdang, Kasub Den POM AD Lubukpakam, Kasatpol PP, Kesbang Pol, Personel Kodim 0204 DS, Danramil Lubukpakam, Dinas Pendidikan, Damkar, Camat Lubukpakam, dan sejumlah pejabat lainnya.

Bertindak sebagai pimpinan apel, Bupati Deliserdang Ashari Tambunan. Dihadapan peserta apel sekitar 100 personel gabungan, Bupati menyampaikan bahwa kondisi kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini diwarnai oleh berbagai dinamika politik, ekonomi, sosial, agama, dan budaya yang harus disikapi secara serius dan cermat terutama dinas terkait.


Dalam aspek ekonomi saat ini secara umum Kabupaten Deliserdang dalam situasi kondusif, aman dan damai. Namun kita harus tetap berantisipasi mencari langkah-langkah mengatasi potensi terjadinya konflik khususnya pada Penanganan premanisme dan geng motor sehingga situasi kondusif ini tetap terpelihara.

" Apel gabungan kegiatan rutin yang ditingkatkan yang hari ini dilaksanakan merupakan salah satu sarana yang strategis untuk mengetahui sejauh mana kesiapan operasional dari unsur Polresta Deliserdang beserta jajaran dalam penanganan permasalahan premanisme dan geng motor yang dapat menimbulkan keresahan di tengah-tengah masyarakat Deliserdang," ucap Bupati.

Sejauh ini ucap Bupati, Polresta Deliserdang mampu menangani premanisme dan geng motor. Pencapaian ini, jangan sampai kita berpuas diri masih banyak tugas-tugas ke depannya ke yang kita jalankan demi kemaslahatan masyarakat.

" Saya berpesan pada kita semua yang ada di sini untuk selalu memahami prosedur penanganan yang ada dan tidak ragu-ragu dalam menjalankan tugas penindakan di lapangan aplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang sudah anda miliki dalam pengenalan premanisme dan geng motor guna menciptakan rasa aman masyarakat," pinta Bupati.


Bupati juga berpesan pada Para Personel TNI dan Polri  yang mengikuti apel, agar kerja dan hindari pelanggaran-pelanggaran dan kekerasan terutama sifat alur arogansi dalam menjalankan kegiatan rutin.

" Tingkatkan dalam penanganan premanisme dan geng motor tingkatkan profesionalisme dan kesadaran guna menjawab tantangan yang semakin Kompleks, bangun terus koordinasi dan komunikasi dengan tokoh-tokoh masyarakat sehingga dapat tercapai kesamaan visi misi dan persepsi dalam bertindak di lapangan, tingkatkan keterpaduan dan kebersamaan dengan instansi terkait secara terpadu dan Sinergi," tegas Bupati.

Adapun target Penanganan premanisme dan geng motor  di wilayah hukum Polresta Deliserdang dilaksanakan selama 14 hari  dan secara resmi Bupati  nyatakan dimulai.

No comments:

Post a Comment