Untuk menanamkan kebiasaan berolahraga kepada generasi muda, Babinsa Koramil 06/LP Kodim 0204/DS Sertu Aritonang mengajak siswa SD Negeri Lubuk Pakam bermain Sepak Bola.
Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Selasa Sehat juga untuk mendidik para siswa agar memiliki jiwa disiplin dan sportifitas.
Menurut Sertu Aritonang, melalui olahraga dapat memupuk disiplin dan berjiwa sportif dalam diri generasi muda, sehingga mereka akan lebih mudah untuk menapaki jalan dalam meraih masa depan.
"Tak hanya ilmu pengetahuan, generasi muda juga harus mendapat pelatihan mental melalui kegiatan-kegiatan yang disenangi siswa, seperti permainan sepak bola, sehingga mereka akan tumbuh menjadi generasi yang sehat, bermental kuat dan memiliki jiwa yang sportif," ujarnya.
No comments:
Post a Comment