Dalam waktu sebulan (10 Mei - 8 Juni 2023), Satgas TMMD ke-116 Kodim 0204/Deliserdang harus bisa menuntaskan berbagai pekerjaan sasaran fisik dan non fisik di Desa Pergulaan, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.
Untuk sasaran fisik, seperti pengerjaan jalan yang diperkeras dengan material sirtu (pasir dan batu) sepanjang 6.026x4,5 meter yang menghubungkan Desa Pergulaan di Kecamatan Sei Rampah dengan Desa Sukasari di Kecamatan Pegajahan.
Kemudian pembangunan TPT (Tanggul Penahan Tanah) sepanjang 72 meter, pengerjaan bronjong kawat sepanjang 70 meter, pengerjaan gorong-gorong (Box Culvert) di tiga titik dengan total panjang 24 meter, serta rehab RTLH sebanyak tiga unit.
"Semua pekerjaan sasaran fisik ini tidak hanya membutuhkan jumlah personil dan kelengkapan material pendukungnya, namun yang tak kalah penting ada semangat orang yang mengerjakannya, yakni kita para Prajurit TNI dan Polri," ucap Kapten Kav Ishak Iskandar saat memberi motivasi sejumlah personil Satgas di lokasi pengerjaan jalan, Kamis (18/5/2023).
Beberapa warga masyarakat sipil yang ikut membantu pekerjaan personil Satgas TMMD, juga tak luput dimotivasi Perwira Pengawas (Pawas) TMMD 116 Kodim 0204/Deliserdang ini.
Dikatakan Kapten Ishak, kehadiran dan bantuan tenaga dari warga Desa Pergulaan, sangat penting nilainya bagi percepatan maupun perampungan pekerjaan.
"Warga yang ikut terlibat dalam TMMD ini lebih hebat dari Prajurit TNI. Karena keikutsertaan dalam gotong royong membuktikan dirinya memiliki semangat nasionalisme dan jiwa patriotismenya yang bila untuk bangsa dan Negara Indonesia tercinta ini, ia siap berkorban tanpa pamrih," ungkap Kapten Ishak.
Oleh karena itu, Kapten Ishak sangat berharap kepada personil Satgas TMMD 116 Kodim 0204/Deliserdang, untuk tidak mau kalah dengan apa yang dicontohkan warga dengan ikut membantu pekerjaan sasaran fisik.
"Kita sudah disumpah saat memutuskan menjadi Prajurit TNI dan Polri. Karenanya, ini saat untuk membuktikan sumpah yang pernah diucapkan itu, sehingga tujuan TMMD ini, yaitu membantu pemerintah daerah mengakselerasikan percepatan pembangunan di pelosok desa bisa segera terwujud," pungkas Kapten Ishak.
No comments:
Post a Comment