Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH, MSi ikut menjajal trek Gowes Bareng (Gobar) Silinda Season 2 di Kecamatan Silinda, Kabupaten Serdang Bedagai, Minggu (9/7/2023).
Kegiatan gowes bareng ini merupakan rangkaian rapat koordinasi terkait situasi dan kondisi masyarakat saat ini yang berlangsung di Kantor Camat Silinda.
Usai rapat, Dandim 0204/DS melepas peserta Gobar yang berjumlah sekitar 250 orang dari berbagai desa di Kecamatan Silinda.
Trek-trek menantang yang melintasi jalan setapak dan perkebunan warga berhasil dijajal Dandim hingga finish.
Setelah semua peserta sampai digaris finish, acara dilanjutkan dengan hiburan dan pembagian hadiah lucky draw dengan hadiah utama sepeda gunung yang diserahkan langsung oleh Dandim.
Dandim 0204/DS sangat mengapresiasi kegiatan gowes bareng (gobar) ini. Menurutnya, melalui kegiatan-kegiatan seperti gowes bareng ini dapat menjalin silaturahmi dan kekompakan di antara berbagai elemen bangsa.
Selain itu, melalui kegiatan bersepeda ini juga dapat menjaga kesehatan masyarakat dan menghindari generasi muda dari kegiatan negatif.
“Kegiatan ini sangat positif dan sangat baik untuk tetap menjaga kekompakan dan silaturahmi di antara berbagai elemen masyarakat. Mari terus kita tingkatkan terus persatuan dan kesatuan untuk menjaga keutuhan NKRI,” ujarnya.
Hadir pada kegiatan tersebut Dandim 0204/ DS Letkol Czi Yoga Febrianto, GM Cinta Raja Bambang, Camat Silinda Budiaman Damanik SKM.MSi, Danramil 19/BP Kapten Inf Warsito, Kapolsek kotarih diwakili oleh Aipda R Purba, Kadisparbutpora Sergei Drs Akmal Koto, seluruh Kades se Kecamatan Silinda, eluruh peserta goes GOBAR dari berbagai daerah berjumlah 250 peserta.
No comments:
Post a Comment