Memanfaatkan upacara bendera di SMK Al Washliyah Kelurahan Batang Terap, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Babinsa Koramil 07/PB Kodim 0204/DS Sertu Poniman menanamkan materi wawasan kebangsaan kepada para siswa.
Menurutnya, Pancasila dan wawasan kebangsaan perlu dimiliki oleh setiap individu masyarakat Indonesia sebagai kunci dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa. "Oleh sebab itu, sebagai generasi muda, kalian perlu mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dan Wawasan Kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari, terutama karena para siswa adalah generasi muda yang akan memegang tongkat estafet kepemimpinan di masa depan," tegasnya.
Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), lanjut Sertu Poniman, terdiri dari berbagai suku, agama, ras dan antar golongan. Tentu diperlukan perekat kuat yang dapat menyatukan seluruh elemen masyarakat itu.
"Perekatnya adalah Pancasila dan diperlukan wawasan kebangsaan agar kita dapat mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Usai upacar,a Sertu Poniman mengatakan, kegiatan tersebut merupakan upaya untuk memupuk serta membentuk karakter siswa SMK Al Washliyah agar memiliki sikap nasionalismen, kepekaan dan kepedulian kepada bangsa sera cinta tanah air.
"Untuk itu para siswa harus terus diberikan pemahaman tentang cinta tanah air yang bersumber dari Pancasila, UUD 45 dan Bhinneka Tunggal Ika," pungkas Sertu Poniman.
No comments:
Post a Comment